Senin, 26 September 2011

IDENTITAS

SELAYANG PANDANG 

SMK AL Mustamidiyah berdiri pada tahun 2005 ber alamat Jl. Kedawon Poncol Gg. KH. Mustamid Rengaspendawa Larangan-Brebes 52262. Sekolah menengah kejuruan (SMK) merupakan lembaga pendidikan yang bertanggung jawab dalam mencetak sumber daya manusia yang memiliki kemampuan akademis sekaligus keahlian khusus. Siswa-siswi SMK AL Mustamidiyah mempelajari teori dan melakukan praktek sehingga mereka berpengalaman dan mantap untuk langsung memasuki dunia kerja. Lulusan SMK di persiapkan untuk menghadapi persaingan di era globalisasi dan juga dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

VISI
Menjadi Sekolah unggulan yang menghasilkan tamatan berkwalitas serta melahirkan Tenaga Teknik yang kompeten dan mandiri melalui pengembangan IPTEK dan IMTAQ

MISI
1. Memberikan layanan prima terhadap warga sekolah dalam 
    semua aspek sarana dan prasarana untuk menghasilkan tenaga 
    kerja yang kompeten dan mandiri
2. Meningkatkan Kwalitas tamatan yang sesuai dengan standar 
    Kompetensi Nasional (SKN) dalam menghadapaiEra Globalisasi
3. Menciptakan Wirausaha Muda yang sukses
4. Meningkatkan mutu sumber daya manusia melalui dukungan 
   IPTEK dan IMTAQ
5. Melaksanakan KBM dan kegiatan Extra kurikuler untuk 
   mengembangkan minat dan bakat dalam meraih prestasi 8

TUJUAN 
- Menciptakan Kemandirian dalam berkarya
- Meningkatkan kemampuan skil bagi para siswa- siswinya 
- Meningkatkan kemampuan dalam memanfaatkan teknologi Informasi dan     
  Otomotif dalam mendukung keberhasilan

Fasilitas ( Sarana dan Prasarana )
1.   Gedung dan kelas dan yang representatif
2.   Laboratorium Otomotif
3.   Laboratorium Komputer
4.   Kantor Bursa Kerja Khusus ( BKK )
5.   Ibadah Area
6.   Kantin & Toilet 
7.   Mobil dan Motor praktek
8.   Hotspot Area 
9.   Koperasi Sekolah
10. Tempat Parkir
11. Bengkel Praktek
12. Sanggar Kegiatan Siswa
13. Asrama Putra dan Putri

DENAH LOKASI GEDUNG
SMK AL MUSTAMIDIYAH LARANGAN
Jl. Kedawon Poncol Gg. KH. Mustamid Kedawon Larangan Brebes 52262


0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com